Berikut
adalah beberapa khasiat bayam bagi kesehatan
Melawan
Sel Kanker
Sebuah
penelitian menunjukan bahwa kandungan vitamin A dan C, serat, asam folat dan 13
flavonoid dalam bayam dapat menurunkan resiko kanker sebesar 34% terutama pada
kanker payudara, kanker rahim, kanker prostat, kanker kulit dan kanker perut.
Selain itu, zat folat dan vitamin A sangat bermanfaat bagi ibu hamil karena
proses pembentukan paru- paru dan pembentukan sistem saraf pada janin akan
berjalan dengan baik.
Kesehatan
Jantung
Selain
bermanfaat untuk mengontrol tekanan darah, bayam yang kaya antioksidan sangat
baik untuk mencegah terkumpulnya plak kolesterol pada saluran arteri yang mana
resiko terkena penyakit jantung akan sangat tinggi jika sampai tersumbat. Bayam
juga mengandung choline dan inositol yang membantu mencegah pengerasan pembuluh
darah
Menjadikan
Tulang Lebih Kuat
Kandungan
Vitamin K dalam bayam dapat membantu penyerapan kalsium oleh tulang sehingga
tulang menjadi lebih kuat, sehingga kelainan osteoporosis yang sering ditakuti
oleh orang berusia lanjut dapat dicegah.
Mencegah
Diabetes
Mengkonsumsi
bayam secara rutin dapat membantu menstabilkan gula darah dan mencegah dari
berfluktuasi terlalu banyak karena magnesium yang ditemukan dalam bayam dapat
membantu mencegah komplikasi yang terjadi setelah diabetes.
Mencegah
Anemia
Zat
besi membantu meregenerasi atau memperbanyak sel darah merah dimana sel darah
yang biasa disebut eritrosit tersebut berperan sebagai pembawa oksigen ke
seluruh bagian tubuh.
Bisa
Beracun
Yang
sangat perlu diperhatikan bahwa bayam harus segera dikonsumsi sesaat sudah
diolah. Membiarkan sayur bayam terlalu lama setelah dihidangkan dapat
menyebabkan zat besi dalam bayam berupa Fe2+ ( ferro) berinterkasi dengan
oksigen (O2) sehingga kandungan Fe2+ dalam bayam akan teroksidasi menjadi Fe3+
( ferri ). Meskipun sama- sama termasuk zat besi, ferri bersifat racun bagi
tubuh .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar