Senin, 15 April 2013

KEBUTUHAN FISIK MANUSIA


            Hierarki kebutuhan (hierarchy of needs) adalah suatu teori tentang sumber motivasi manusia yang dicetuskan oleh Abraham Maslow melalui makalahnya yang berjudul "A Theory of Human Motivation" dalam jurnal Psychological Review pada tahun 1943. Teori ini menyatakan bahwa kebutuhan manusia terbagi dalam 5 kategori, yaitu 
1.Fisiologi/fisik,
2.Keamanan,
3.Sosial,
4.Harga diri, dan
5.Aktualisasi diri.
            Manusia memiliki kebutuhan dasar yang bersifat heterogen. Setiap orang pada dasarnya memiliki kebutuhan yang sama, akan tetapi karena budaya, maka kebutuhan tersebutpun ikut berbeda.
Faktor yang Memengaruhi Kebutuhan Dasar Manusia:

1. penyakit(fisiologis dan psikologis)
2. hubungan keluarga
3. konsep diri
4. tahap perkembangan(biologis, psikologis,sosial dan spiritual)
   Menurut Maslow, kebutuhan pada kategori yang lebih rendah perlu dipenuhi sebelum suatu kategori yang lebih tinggi dapat berperan sebagai motivator bagi seseorang.
     Dari kebutuhan kelima tersebut, kebutuhan yang mendapatkan perhatian yang lebih besar di bandingkan dengan kebutuhan yang lainya untuk segera terpenuhi adalah kebutuhan yang berkaitan dengan kebutuhan fisik. Kebutuhan ini juga di istilahkan  dengan “ kebutuhan fisiologis ”.
     Contoh dari kebutuhan ini adalah kebutuhan makan, minum, seks, pakaian, udara segar dan lain sebaginya. Kebutuhan ini berada pada kebutuhan level paling utama untuk kelangsungan hidup manusia.
            Menurut Abraham Maslow ( dalam Bill S. Reksadjaya, 1981), suatu kebutuhan dinamakan “ kebutuhan dasar “ jika memenuhi syarat berikut: 
*Apabila hal yang dibutuhkan itu tidak ada atau tidak terpenuhi, maka akan timbul penyakit atau gangguan pada dirinya (psikologis).
 *Apabila yang dibutuhkan itu ada atau ada atau terpenuhi, maka dapat mencegah terjadinya penyakit.
* Apabila seseorang mampu mengendalikan terpenuhinya kebutuhan tersebut, maka dapat menyembuhkan penyakit dan menghilangkan timbulnya gangguan pada dirinya.
*Dalam beberapa situasi tertentu yang kompleks, kebutuhan ini lebih di pilih atau  lebih penting oleh orang yang berada dalam keadaan kekurangan dibanding dengan kebutuhan yang lain.
*Kebutuhan ini tidak terlalu aktif atau menonjol secara faungsional pada kondisi normal. akan tetapi dan akan berdampak buruk bagi organ organ lain jika tidak terpenuhi.
   Menurut Maslow orang dikatakan sehat adalah orang yang prioritas kebutuhanya sudah berada pada pengembangan potensi atau akulturasi diri.
    Apabila digambarkan dalam bentuk piramida kebutuhan fisik menempati posisi paling atas. Dampaknya apabila ada kebutuhan yang tidak terpenuhi maka akan terjadinya penyimpagan tingkah laku bagi individu yang bersangkutan, dan tidak akan ada fungsi untuk melakukan suatu kegiatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar