Selasa, 14 Mei 2013

Jelaskan kerusakan hutan akibat penebangan (deforestasi) menurut analisa para ahli !


4.    Jelaskan kerusakan hutan akibat penebangan (deforestasi) menurut analisa para ahli !
Jawab: Kerusakan hutan akibat deforestasi berdampak terjadinya ketidakseimbangan ekosistem, baik yang ada di dalam hutan, maupun disekitar hutan.  Berikut ini adalah beberapa akibat dari kerusakan hutan yang terjadi, antara lain:
a.    Punah masyarakat dan budaya yang cara hidupnya bergantung pada hutan. Hal ini bersamaan dengan punahnya pengetahuan mereka.
b.    Bertambahnya lahan kritis dan desertifikasi di kawasan tropik yang kering.
c.    Menurunnya curah hujan dalam regional, yang memperburuk desertifikasi.
d.   Meningkatnya suhu global sebagai akibat dari meningkatnya kadar karbon di atmosfir yang menyebabkan meningginya permukaan air laut.
e.    Punahnya sejumlah besar spesies tumbuhan dan hewan, termasuk hilangnya spesies margasatwa serta tumbuhan pangan dan obat yang mempunyai potensi penting.
f.     Merosotnya jumlah populasi burung daerah beriklim sedang yang bermigrasi ke daerah tropik.
g.    Meningkatnya pembukaan dan erosi tanah.
h.    Hilangnya potensi listrik tenaga air.
i.      Merosotnya daur kemiskinan didaerah pedesaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar